Kalau kemarin emak udah kasih tips belanja online, sekarang emak mau berbagi tips jualan online supaya dengan modal minimal hasilnya bisa maksimal.

Tahu dong lah ciri khasnya iriters ya, pengen mengeluarkan modal sekecil-kecilnya untuk hasil sebesar-besarnya hahaha. Tos dulu lah...

Hal paling penting yang harus kita pikirkan saat memutuskan untuk jualan adalah MODAL. Modal ini bisa berupa modal uang (untuk beli/produksi barang, sewa tempat, promosi, dll), modal pikiran, modal waktu, dan modal tenaga.

Beruntungnya kita, dengan adanya internet modal-modal tersebut bisa diringkas. Dari segi modal uang misalnya, dengan jualan online, kita hanya keluar biaya listrik dan internet yang tentunya jauh lebih murah daripada membeli atau menyewa sebuah ruko.

Jualan online inipun punya banyak opsi, bisa bikin website sendiri, bisa jualan lewat facebook, intagram, atau jualan di semua socmed tersebut.

Kalau menurut informasi yang emak himpun dari teman-teman sosialita sih, sekarang yang lagi ngetren itu jualan lewat instagram. Emak sendiri belum pernah belanja online lewat instagram, tahu sendiri kan hape emak itu fungsi utamanya buat kalkulator bukan buat internet. Kalau mau internetan ya lewat PC yang ada di rumah, nah instagram kan ngga bisa diakses dengan leluasa lewat PC *di situ emak merasa tersisih dari kaum sosialita* *halah*


Kalau dipikir sayang juga sebenarnya ya. orang yang jualannya cuma di instagram berarti membatasi calon konsumennya. Konsumen yang gagap instagram macam emak gini, yang sesekali juga suka belanja online, jadi ngga bisa mengakses dagangan mereka.

Tapi tenang, emak punya solusinya, supaya jualan kamu di instagram lebih luas pasarnya dan menjangkau lebih banyak konsumen. Gabung aja di SHOPIOUS.COM.


webnya user friendly banget, mau nyari apa-apa gampang


Shopious merupakan media iklannya toko online. Jadi situs ini bermanfaat baik bagi penjual maupun pembeli.

Bagi penjual, bisa menitipkan foto barang dagangannya di instagram di sini. Tarif membershipnya murah, untuk sepuluh foto sebualan hanya Rp.60.000 sementara untuk dua puluh foto cukup menambah Rp 10.000 saja. Bandingkan dengan ngiklan di tipi yang sampe berjut-jut! Ada juga nih paket dengan masa keanggotaan lebih lama yang itungannya bisa jauh lebih murah. Cara kerjanya, Shopious mengambil foto-foto toko kamu dari instagram di mana foto atau hashtag sering saling mengubur. Nah, foto-foto itu akan dipilah tim Shopious ke dalam kategori yang benar dan ditampilkan di website Shopious.com. Jadi calon konsumen bisa lebih mudah mencari barang yang diinginkan, ngga kudu punya instagram baru bisa lihat barang-barang yang ada di toko. Pasar bisa lebih luas kan?

Untuk pembeli, kita jadi punya banyak pilihan barang. Karena semua barang sudah ditata dalam kategori jadi lebih mudah mencarinya. Mau produk apa? Fasihon? Gadget? Perlengkapan bayi? semua ada. Klik gambar aja, dan nanti semua info contact ada di situ, kita bisa langsung menghubungi penjual, karena shopious hanya mengiklankan tidak memegang stok barang. Atau mau cari toko yang dekat dengan domisili kita aja biar irits ongkir, klik aja menu "DAFTAR TOKO" nanti tinggal pilih kota yang kita mau.

Apakah belanja di Shopious aman?

Tim Shopious melakukan seleksi ketat terhadap toko-toko yang ada di dalam website. Jadin tidak sembarang toko online bisa masuk. Pertama, mereka terlebih dahulu harus membayar biaya membership pemilik toko akan dirreview dan diajak berkomunikasi langsung untuk mengetahui apakah mereka online shop yang trusted.

Yang bikin tambah asyik, di web Shopious juga menyediakan menu inspirasi style. Jadi orang yang buta fashion macam emak, yang kemana-mana, pakenya pakean putih merah lengkap dengan celemek kebesaran, bisa lebih modis dengan panduan yang ada. Inspirasi style ini selain menampilkan padu padan fashion, juga sekaligus merekomendasikan barang-barang semacam itu yang diiklankan melalui Shopious, jadi kita yang tertarik pengen punya sepatu yang mirip dengan yang ada di gambar inspirasi style misalnya, bisa dengan mudah menemukan barang yang diinginkan. Ngga perlu mubeng-mubeng mall yang menghabiskan banyak tenaga dan waktu.




Jadi sebenarnya ini tips jualan online apa belanja online siih? Ya dua-duanya, karena di Shopiuous bermanfaat bagi penjual maupun pembeli. Ya udah ah, emak mau capcus ke Shopious dulu yee.


@eMakIrits